PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN DAN PELANTIKAN SARI MEILISNA, A.Md SEBAGAI PEJABAT FUNGSIONAL PRANATA KOMPUTER JENJANG TERAMPIL
Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan
Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa,
Pada hari ini, 30 September 2024, kami berkumpul di sini untuk melaksanakan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Ibu Sari Meilisna, A.Md. sebagai Pejabat Fungsional Pranata Komputer Jenjang Terampil di Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta.
Pelantikan ini di hadiri oleh Ketua Bapak H. Ono Sunaryo, S.H., M.H. dan Wakil Bapak Dr. Santer Sitorus, S.H., M.Hum. Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta, serta seluruh jajaran yang telah hadir untuk menyaksikan momen bersejarah ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada rohaniwan yang hadir sebagai saksi dalam pelaksanaan sumpah ini.
Kami mengucapkan selamat kepada Ibu Sari Meilisna, A.Md. atas pelantikan ini. Semoga dengan jabatan baru ini, Ibu dapat memberikan kontribusi yang berarti bagi Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta dan masyarakat.
Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberkati setiap langkah dan keputusan kita.
Selamat atas pelantikan!